Trenggalek, indonesiatodays.net-Dalam suasana santai dengan penuh semangat nasionalisme, sekelompok relawan dari berbagai elemen masyarakat menggelar rapat koordinasi memperingati Hari Kebangkitan Nasional.
Uniknya, rapat kali ini berlangsung di sebuah warung kopi sederhana bernama “Warung Kopi Untung”, yang terletak di sebelah pabrik Gondorukem, Rejowinangun, Trenggalek. Rapat kali ini juga dihadiri oleh komunitas pemuda, karang taruna, dan juga tokoh masyarakat setempat.
Budiono selaku koordinator menyampaikan “Dalam rapat kali ini para peserta membahas serangkaian kegiatan yang akan di gelar untuk memperingati Hari Kebangkitan Nasional,” ujarnya.
Para relawan sepakat untuk menjunjung nilai-nilai kepahlawanan dan mengingatkan generasi muda akan pentingnya menjaga semangat kebangsaan.
“Kita juga mengingatkan kepada generasi muda untuk menjunjung tinggi nilai-nilai kepahlawanan,” tambahnya.
Budiono juga menegaskan, bahwasannya kegiatan yang akan dilakukan dalam bentuk swadaya dari sekelompok relawan.
“Kegiatan kali ini kita lakukan dalam bentuk swadaya dari berbagai sekelompok relawan yang ada di Trenggalek,” tegasnya.
Rapat ditutup dengan sesi diskusi bebas sambil menikmati secangkir kopi. (Hari/Baong)