Lautan Manusia Padati Eksposisi Kampak Maju

TRENGGALEK,Indonesiatodays.net – Lautan manusia padati festival Eksposisi Kampak maju di ajang perayaan HUT RI ke-79 tahun 2024, di lapangan Bendoagung Kampak Trenggalek.

Exposisi yang mengusung tema Nusantara Baru Indonesia Maju adalah sebuah karya kolaboratif antara kuliner, musik, dan arsitektur yang diusung oleh Masyarakat Kampak, Trenggalek sebagai bentuk napak tilas perjuangan Para Pahlawan Nasional .

” Exposisi Kampak Maju Akan berlangsung selama dua hari yakni pada tanggal 19 dan 20 Agustus 2024,” ungkap Sujoko ketua Panitia, Senin 19/8/2024 malam.

Lebih lanjut Sujoko menjelaskan, pada debut kali ini, PHBN Kampak Maju memilih Lapangan Bendoagung, sebagai lokasi digelarnya acara. Eksposisi ini merupakan wisata tahunan yang digelar oleh warga masyarakat Kampak Trenggalek, utamanya dalam memperingati HUT RI.

Ditempat terpisah salah seorang pengunjung Ratri dari kecamatan Dongko mengatakan, festival Eksposisi ini merupakan suatu yang luar biasa karena selain ajang untuk berhibur juga bisa berbelanja semua kebutuhan.

“Saya merasa puas malam hari bisa berlibur bersama keluarga diajang festival Eksposisi ini,” ucapnya

Dia juga mengatakan ajang seperti ini sangatlah bagus dan layak untuk dijadikan acara berkelanjutan. Selain bisa sebagai wahana hiburan juga bisa sebagai pembelajaran generasi penerus akan pentingnya hiburan yang terkemas dalam wadah perjuangan.

“Semoga kedepan kegiatan ini bisa digelar lagi dan kami sekeluarga bisa datang lagi kesini,” pungkasnya.

Editor : Tim Indonesiatodays

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *